Colourful Silky Milky Pudding

Eciyeeeee panjang bener namanya. Mo dibikin rainbow kok ya nggak nyambung, jadilah iseng bikin silky milky pudding dengan warna-warna alami *eciyeeeee alami ni yeeeeee*

Simpel aja kok resepnya, bikin adonan dasar silky milky pudding dalam porsi besar, trus masing-masing dicampur dengan puree buah sebagai “pewarna”, asik deh ih!

Bahan:
2 liter susu UHT plain
1kaleng susu kental manis
7gr bubuk agar2
“Pewarna” puding:
Putih – sedikit vanilla ekstrak
Pink – puree buah stroberi atau selai stroberi homemade
Hijau – puree kiwi
Cokelat – cokelat bubuk
Kuning – puree mangga
Cara membuat:
1.       Campur semua bahan dlm panci, aduk sampai rata, panaskan di atas api kecil.
2.       Aduk terus sampai terjadilah beberapa letupan2 kecil. matikan api.
3.      Siapkan 5 wadah yang diisi dengan masing-masing “pewarna”,  tuang hangat ke tiap wadah, aduk kembali pelan-pelan sambil tercampur merata dan suhunya turun.
4.       Masing-masing adonan yang sudah “berwarna” bisa dituang ke cetakan, masukkan  ke lemari es selama kurleb 4 jam.

4 pemikiran pada “Colourful Silky Milky Pudding

Tinggalkan komentar